Tour Lake Mountain Melbourne

Foto Salju di Melbourne
Bermain Toboggan di Lake Mountain!
Sebuah perjalanan bersama dengan teman dari Jambi dan Singapore. Berawal dari mencari informasi untuk tour pribadi di kota Melbourne kini kami bertemu untuk perjalanan seru selama 4 hari di Melbourne. Hari pertama di awali dengan perjalanan ke Lake Mountain, Victoria yang jaraknya 2 jam perjalanan dari pusat kota Melbourne.

Di Kota kecil ini terdapat tempat untuk kita menyewa perlengkapan untuk keperluan bermain salju nanti. Setelah mendapatkan semua perlengkapan yang kita butuhkan langsung menuju ke gunung lake mountain. Harga sewa perlengkapan disini ternyata sedikit lebih murah ketimbang resort di Mt Buller, mungkin karena disana jauh lebih ramai barangkali.

Foto Boneka Salju
Ada Olaf dari Film Frozen! tapi matanya ilang.... hiyyy
Sekitar 20 menit kemudian kita sampai di pintu gerbang lake mountain resort. Di sini mobil membayar biaya masuk sekitar AUD50. Lalu perjalanan di lanjutkan kembali langsung ke lake mountain. Cuaca hari ini sedang turun salju dengan intensitas yang cukup tinggi. Bisa di lihat di video berikut ini.


Kami pun akhir nya memasang snow chain pada mobil agar dapat melanjutkan perjalanan. Pemasangan snow chain ini sangat menantang bagi yang pertama kali nya memasang snow chain. Karena suhu yang dingin dan pengetahuan yang minim membuat siapa saja akan kesulitan.

Setelah ban mobil penggerak dipasang dengan Snow chain. Perjalanan di batasi di kisaran 15-40km/jam dan pada tikungan wajib menurun kan kecepatan sebelum tiba di tikungan dan rem dengan hati hati jika tidak ingin tergelincir. Kami melihat dengan mata sendiri ada 1 mobil Subaru liberty yang tergelincir tepat berlawanan arah dengan kami dan masuk ke parit. Padahal mobil subaru adalah mobil penggerak roda 4 atau all wheel drive.

Dalam perjalanan pulang kami melihat mobil honda CRV sudah terperosok ke luar parit yg menuju jurang. Untung nya masih tertahan oleh pohon sehingga tidak jatuh ke jurang dalam.

Boleh di katakan meskipun intensitas salju yang turun cukup tinggi, namun hal itu membuat suasana sangat menarik dan terasa damai sekali.

Foto Permainan Salju
Lomba Drag Race Toboggan di Lake Mountain!

Live Instagram

Ada Olaf!!!

Bermain Toboggan sampai lelah!
Sampai di atas parkir sangat mudah sekali, mungkin karena memang lake mountain tidak se ramai mt buller yang mewajibkan kita parkir jauh di bawah gunung dan menggunakan shuttle bus untuk ke atas. Turun dari mobil kita langsung di sambut dengan salju yang putih, tebal dan halus sekali.

Untuk makan siang tempat ini tidak menyediakan banyak pilihan, makanan orang bule seperti biasa ada fish and chips, pizza, spaghetti dan pasta.

Suasana Cafe di Lake Mountain Resort
Setelah makan siang kita lanjut untuk bermain toboggan yang jaraknya tidak jauh dari gedung kafe itu. Dan setelah selesai kita kembali ke bawah gunung untuk mengembalikan peralatan snow juga mengunjungi Stevenson Falls.



Selesai dari air terjun stevenson falls kami pun melakukan perjalanan pulang ke hotel dengan jarak tempuh sekitar 2 jam.

Pakai tour guide pribadi agar perjalanan anda lebih maksimal, hemat waktu dan yang paling terutama mendapatkan kenangan yang tiada duanya. 

Kami Menyediakan Jasa Tour Pribadi 
di Melbourne, Sydney, Perth dan Brisbane

Handphone 0812 888 0322 (WA)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar